Kebahagiaan Keluarga—Mungkinkah?
Kebahagiaan Keluarga—Mungkinkah?
Tahun lalu, seorang ibu muda menulis surat ke kantor cabang Saksi-Saksi Yehuwa di Meksiko dan meminta agar ia dibantu meraih kehidupan keluarga yang bahagia. Ia menjelaskan bahwa ia senang membaca majalah Sedarlah! dan mengatakan,
”Saya sudah tiga tahun berumah tangga, dan saya ingin mendapatkan nasihat serta saran tentang caranya membina keluarga yang bahagia. Dua tahun yang lalu, kami mempunyai seorang putra yang lucu, dan saya juga ingin membesarkan dia menjadi anak yang baik.”
Ibu ini pernah mendengar tentang buku Rahasia Kebahagiaan Keluarga dan dalam suratnya ia memesan satu eksemplar. Ribuan orang lain juga telah memesannya. Setelah membacanya, banyak yang melaporkan bahwa buku itu sangat bermanfaat. Pasal-pasal dalam buku yang sarat nasihat ini antara lain ialah ”Latihlah Anak Saudara Sejak Bayi”, ”Lindungi Keluarga Saudara Terhadap Pengaruh yang Merusak”, dan ”Memelihara Perdamaian dalam Rumah Tangga Saudara”.
Anda bisa memesan sebuah buku Rahasia Kebahagiaan Keluarga dengan mengisi kupon terlampir dan mengirimkannya ke alamat yang tercantum pada kupon ini atau ke alamat yang cocok yang tertera di halaman 5 majalah ini.
□ Tanpa kewajiban apa pun, bolehkah saya meminta sebuah buku Rahasia Kebahagiaan Keluarga.
□ Saya berminat mendapatkan pelajaran Alkitab di rumah secara cuma-cuma.